[Review] Hadabisei Facial Mask - Elasticity, Brightening and Extra Moist.

Beberapa minggu yang lalu aku mendapat kiriman hampers dari Kawaii Beauty Japan dan Kracie.
Isinya lumayan komplit, senang deh bisa cobain produk Kracie, soalnya aku belum pernah coba hehehee tapi aku baca beberapa review yang bilang produk mereka bagus-bagus.

Buat yang belum familiar dengan produk Kracie, ada baiknya aku cerita sedikit ya.
Kan ada pepatah tak kenal maka tak sayang hehehee.

Kracie adalah salah satu produk keluaran PT Hoyu Indonesia, PT Hoyu Indonesia berdiri sebagai perusahaan joint venture antara Hoyu Corporation, Ltd., Japan dengan PT Satria Anugerah Abadi sejak November 2004.

PT Hoyu Indonesia bertekad memberikan kontribusi kepada masyarakat dengan menghasilkan produk yang membuat orang-orang merasa muda, cantik dan sehat, sehingga mereka dapat menikmati kehidupan yang kaya akan budaya dengan sepenuhnya. 

Sedangkan Hoyu di Jepang sendiri sudah berdiri sejak tahun 1905 dengan nama MIZUNO KANKUDOU, Merek-merek produk konsumer mereka seperti “Bigen”, “CIELO”, “Beautylabo”, dan produk untuk penggunaan professional seperti “PROMASTER”, dan yang lainnya telah dikenal di luas di luar negri.

Yang paling berkesan untuk saya adalah Bigen, karena mami saya selalu menggunakan produk Bigen untuk menutup uban sejak beliau berusia 40++. Nah sekarang kita kaum muda lebih mengenal produk PT Hoyu Indonesia seperti Ichikami, Kracie, Naive dan Hadabisei.

Saya beruntung bisa mencoba 3 brand sekaligus dari hampers yang dikirimkan.
Lets we see what I got J

Saya mendapat:
Naive Cleansing Oil.
3 buah Hadabisei Facial Mask.
Naive Facial Cleansing Foam Green Tea.
Makeup Pouch, pouchnya cukup besar dan terlihat elegan, bisa aku bawa untuk travelling ^_~

Untuk kali ini aku akan mereview Hadabisei Facial Mask dulu ya, yang lain akan aku post di postingan terpisah. Aku mendapat 3 varian lengkap untuk facial mask, sayangnya kurang Eye Zone Mask. Apa sih Eye Zone Mask itu? Itu adalah masker mata dengan kandungan Collagen dan Ceramide yang berfungsi untuk menyamarkan efek kerutan di bawah mata sehingga tampak segar dan halus.

Aku rasa aku juga membutuhkan eye mask mengingat usiaku yang sudah 30++ pasti sudah mulai ada keriput-keriput halus disekitar mataku, semoga next time bisa coba eye mask-nya.
Brightening
Masker wajah Kracie “Brightening” ini mengandung Vitamin C dan Collagen yang berfungsi untuk meningkatkan kelembaban, membantu mencerahkan kulit dan mengurangi pigmentasi dengan menekan produksi melanin. Kandungan aktif dari Kracie “Brightening” ini adalah:
1. Collagen berfungsi untuk melembabkan kulit secara intensif. 
2. Vitamin C yang kaya akan antioksidan berfungsi untuk menyegarkan kulit,  meningkatkan kecerahan dan menjaga kelembaban kulit. Vitamin C berfungsi pula melindungi kulit dari dampak buruk radikal bebas, meningkatkan produksi kolagen dan mengurangi pigmentasi.
3. Di formulasikan dengan Lemon Extract untuk melunakkan keratin, agar kelembaban terserap oleh kulit secara optimal. 
Elasticity
Masker wajah Kracie “Elasticity” ini mengandung Co-Enzym Q10 & Soybean Isoflavone efektif meningkatkan kelembaban, kehalusan dan  mengembalikan kekencangan kulit serta mempertahankan kekenyalan kulit dengan mengurangi garis-garis halus dan kerutan pada kulit wajah yang disebabkan oleh penuaan dan radiasi sinar UV. Kandungan aktif dari Kracie “Elasticity” ini adalah:
1. Soybean Isoflavone merangsang produksi Collagen dan Elastin yang berfungsi untuk mempertahankan kesehatan dan keremajaan kulit. 
2. Co-Enzyme  Q10 dapat meresap ke dalam kulit untuk memperbaiki struktur kulit, mengencangkan kulit yang mengendur akibat dari penuaan, menjaga elastisitas dan kelembaban kulit.
3. Di formulasikan dengan Lemon Extract untuk melunakkan keratin, agar kelembaban terserap oleh kulit secara optimal.
Extra Moist
Masker wajah Kracie “Extra Moist“ ini mengandung Royal Jelly & Hyaluronic acid yang berfungsi mehidrasi kembali kulit untuk kelembaban yang intensif,  sehingga kulit akan terasa lebih kenyal, lembut dan segar. Kandungan aktif dari Kracie “Extra Moist“ ini adalah:
1. Royal Jelly Extract menutrisi kulit yang kering & kasar menjadi kulit yang kenyal dan sehat.
2. Hyaluronic Acid berfungsi mempertahankan kelembaban, mengatur regenerasi jaringan kulit, dan meningkatkan kekenyalan kulit. Hyaluronic Acid merupakan komponen penting untuk me-regenerasi sel-sel  kulit baru.
3.  Lemon Extract untuk melunakkan keratin, agar kelembaban terserap oleh kulit secara optimal . 
Cara Memakai Masker Wajah
Bersihkan wajah, tempelkan masker ke wajah, diamkan selama 10- 15 menit hingga larutan menyerap, lepaskan masker secara perlahan, pijat lembut wajah dengan larutan yang tersisa.

Aku selalu menggunakan mask sheet, selain penggunaannya sangat mudah. Aku juga senang mencoba berbagai varian yang tersedia, efeknya pun bisa langsung di dapat sesuai dengan kebutuhan kita.

TIPS!
 Disarankan untuk pemakaian 2 - 3 kali seminggu untuk hasil maksimal
 Cari masker yang sesuai dengan kebutuhan kulit kamu, misal brightening, anti aging, etc.
 Cari masker yang dapat digunakan untuk tipe wajah apa saja
 Sebaiknya sebelum digunakan masker disimpan dalam kulkas untuk hasil lebih menyegarkan.
Bye bye now J
Don't forget to follow me on

2 comments

  1. Hallooo Kak Winda

    Wow wow wow... aku pernah coba 1 kali pake produk Hadabisei. Gara-gara ada kuis pake masker hadabisei. (tapi nggak menang :-( hehehehe)

    Aku beli yang brightening (biru) dan ada satu lagi mask untuk mata dari Hadabisei. Mungkin hanya 1 kali aja pakenya jadi nggak begitu kelihatab/terasa efeknya. Pemakaian pertama, kulit wajah terasa adem. Itu aja sih, nggak ada tanda2 lebih cerah (mungkin beda kalo orang lain yang lihat #ngarep.) Kalau mask untuk mata, aku lebih suka, karena kantung mata jadi adem. Aku nggak berharap banyak setelah pemakaian pertama. Karna menurutku, nggak ada produk kecantikan yg instan, harus rutin dulu baru kelihat hasilnya.

    Nice info, thank you Kak Winda.

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku malah blom pernah coba masker buat mata sama sekali hehehee

      Delete

♥ Link hidup, anonim dan spam akan otomatis terhapus ya :) ♥
♥ Jangan lupa klik 'notify me' biar bisa baca balasan komenku ♥

xoxo,
Winda ~ ♡