Beberapa waktu yang lalu saya diundang menghadiri open house Puspita Marha International Beauty School yang diadakan di Bandung, tepatnya di jalan Soekarno Hatta 614. Wohooo, Puspita Martha ada cabang di Bandung? Iyes saudara-saudara sebangsa setanah sunda, kalian tidak salah baca, saya tahu Puspita Martha International Beauty School memiliki cabang di Bandung sejak 6 tahun yang lalu namun baru kali ini saya mampir ke sana. Pake adegan kebingungan dan telp sana sini padahal sudah di depan lokasi hahahaa.
Mungkin ada yang bertanya kenapa sih namanya Puspita Martha International Beauty School, ada kata international di dalamnya? Karena selain mengajarkan Multi Discipline of Sciences, Multi Industrial Relationships, Multi Profesions dan Multi Certifications, mereka juga mengajarkan beberapa program tambahan yang bekerjasama dengan Jepang, Perancis dan Italy.
Terus kalau kita mau kursus buat makeupin diri sendiri gimana? Bisa kok. Puspita Martha International Beauty School bukan hanya untuk profesional saja, Selain menerima kursus makeup untuk MuA yang tentu saja bersertifikat, Hairdressing, Beauty Aesthetic dan Spa, mereka juga membuka Personal Makeup Class.
Disana kami di tunjukan nantinya di sana kami akan belajar apa saja sih kalau mengikuti kelas mereka, sekaligus mengamati demo hasil belajar murid-murid disana. kalau yang diatas ini hasil makeup untuk pesta dimalam hari, jadi tampilannya tetap simple tapi model rambutnya dibikin sedikit glamour.
Untuk kursusnya sendiri dibagi menjadi 3 bagian
Program Beauty Preneurship
- Photographic and Fashion Makeup biaya kursusnya sendiri Rp 57.100.000- dan biaya alat juga kosmetiknya Rp 15.424.000-
- Bridal Makeup Package biaya kursusnya sendiri Rp 51.950.000- dan biaya alat juga kosmetiknya Rp 9.627.000-
Program Siap Kerja
- Basic Makeup biaya pendidikannya sendiri Rp 14.200.000- dan biaya alat juga kosmetiknya Rp 4.316.000-
- Bridal Makeup Single Traditional biaya pendidikannya sendiri Rp 24.650.000- dan biaya alat juga kosmetiknya Rp 5.865.000-
- Bridal Makeup Single International biaya pendidikannya sendiri Rp 26.150.000- dan biaya alat juga kosmetiknya Rp 7.690.000-
Program Advance
- Photographic and Fashion Makeup CIBTAC Diploma biaya pendidikannya sendiri Rp 42.700.000-
- Bridal Makeup Traditional biaya pendidikannya sendiri Rp 17.150.000-
- Bridal Makeup International biaya pendidikannya sendiri Rp 19.250.000-
- Personal Class biaya pendidikannya sendiri mulai dari Rp 1.600.000- sampai dengan Rp 2.150.000- tergantung dikota mana anda akan mengambil pendidikan ^_~
Setelah melihat demo makeup untuk pesta, sekarang beralih ke demo makeup pengantin tradisional. Ternyata banyak banget ya pakem yang harus di turuti, untungnya saya menikah menggunakan gaun pengantin ala barat jadi tidak ada pakem tertentu yang harus saya turuti.
Ini adalah pengantin ala Jawa yang biasa disebut Jogja Paes Ageng, namun ada beberapa modifikasi pada bagian busana yang dilakukan agar model tidak terlalu berat. Namun bagian wajah dan makeup semuanya mengikuti aturan yang ada, termasuk tata cara pemasangan Menjangan Ranggah, Prada, Citak, Dodotan dan Sumping.
Paes Ageng bukan sembarang riasan, ia memiliki makna yang sangat mendalam. Bahkan konon, perias paes ageng harus melakukan puasa sebelum melakukan tugasnya. Tujuan utamanya adalah untuk membersihkan jiwa dan menguatkan batin agar dapat melaksanakan tugas dengan baik dan terhindar dari petaka. Ini dipercaya dapat membuat pengantin terlihat semakin cantik dan bercahaya.
Ini adalah pengantin ala Sunda yang biasa disebut Sunda Siger, untuk pernikahan adat siger Sunda, hiasan sanggulnya biasanya dihiasi dengan hiasan lain seperti kembang tanjung, kembang goyang, dan ronce melati. Dengan meletakkan siger pada kepala, si pengantin cewek pada dasarnya telah meletakkan kearifan, rasa hormat, dan kebijaksanaannya sebagai prioritas dalam pernikahan. Sebagai istri, siger merupakan simbolisasi harapan hal-hal yang disebutkan di atas.
Aku sih ngebayangin gimana ribetnya ngelepas hair do dan menghapus makeup nya nanti hahaaa, kira--kira habis berapa botol remover coba? Aku ajah ala western, harus keramas 3x baru bisa ngilangin hairspray nya. Makanya ya gaes, nikah cukup sekali, soalnya ribetnya setengah mati.
Seperti pada Jogja Paes Ageng, pengantin Sunda Siger juga mengalami modifikasi pada bagian busana agar model tidak kerepotan.
Ini adalah para model bersama dengan para trainer yang mendandani mereka.
Pengantin Jogja Paes Ageng.
Pengantin Sunda Siger.
Photo credit to Noniq
Diakhir acara kami di make over, tapi karena saya tidak biasa bermakeup maka foto afternya tidak saya tampilkan disini ya. Karena saya merasa makeup saya terlalu tebal, hehehee. Nanti bila ada kesempatan saya ingin coba prsonal class nya ah, siapa tahu bisa jadi mata pencaharian di kemudian hari kan :)
Bye bye now 😊
Makasi banyak mb windaa
ReplyDeleteBermanfaat banget.. Hohoo
hai-ariani.com
Semoga bermanfaat ya info dari saya heheee makasih sudah mampir 😉
DeleteHaloo kak, aku juga sempet browsing masalah Puspita Martha ini. Aku penasaran deh yg sama Personal class itu max harga 2jt nya berapa hari ya ka?
ReplyDelete3 hari mbak 😊
DeleteAku dari dulu nih, pingin ikut kursus belajar dandan sendiri.. Tapi kok ya gak sempat terus sampai lokasi belajar yg dah aku incer tiba tiba pindah terus aku dah tuee ajee..hahahaha..jadi gak pingin lagi sekarang
ReplyDeleteWaaah, sayang ya mbak hehee kalau di Puspita sih malah makin banyak peminatnya, jadi ga mungkin tutup 😊
Deletekeren dan cantik dan ya iyalah namanya model hrs cantik ya
ReplyDeleteBisa disulap loh mbak, itulah hebatnya makeup 😉
DeleteHai mba. Sekolah Puspita Martha kualitasnya tak diragukan lagi. Tanteku juga lulusan sekolah kecantikan dan ilmunya kepake sampe sekarang :)
ReplyDeleteIya mbak, kmrn beruntung banget bisa dpt ilmu gratis walaupun ga banyak heheheee
DeleteAah foto after di makeup nya manaaa hehehe, penasaran deh ,pasti makin cantik
ReplyDeleteMalu teh hehehee soalnya asa medok pisan, suami ajah sampe ga ngenalin wakakkaaa bagus sih tapi akunya ga pede 😉
Deletehasilnya cakep cakep banget yaa, meskipun hrga kelasnya lumayan, tapi worth it kalo bisa jago gitu hasil make upnya :D
ReplyDeleteBisa dijadikan mata pencaharian juga loh mbak, karena MuA bersertifikat dari puspita martha biasanya banyak yang cari 😉
DeleteDikira baru buka... Uda 6 tahun wiwww. Pdhal dkt tp ga tau >.<
ReplyDeleteHahahaa aku tau tapi jauh euy makanya ga pernah kesana 😢
Delete