OPPO F7 is Coming - Guess The Cricketer

Kemaren waktu saya lagi iseng-iseng cek twitter yang berdebu karena kelamaan ga dipake, secara ga sengaja liat teasernya OPPO F7 di akun twitter officialnya. Hayoo siapa disini yang masih mainan twitter? Ngacung, kayaknya kebanyakan mainnya facebook ama instagram ya? Tapi sekarang twitter rame juga kok, ga percaya yuk ah coba cek, kl udah cek jangan lupa di follow ya *tetep promosi wkwkwk 😂
 
OPPO F7 is Coming - Guess The Cricketer
 Source: gsmarena.com

Eh balik lagi sama bahasan awal ya, jadi di teasernya itu mereka keliatan sengaja banget mamerin desain bagian depan yang super lebar, yang bikin bodynya nyaris ga berlist sama sekali, ternyata desain depan yang nyaris full itu disebut “Super Full Screen”.  Dan ternyata desain OPPO F7 didesain full screen dengan adanya notch di bagian atasnya itu memang sengaja buat kita-kita yang memang ga bisa hidup tanpa smartphone.

OPPO F7 is Coming - Guess The Cricketer 
 Source: galerismartphone.com

Wah, kebayang sih asiknya pake smartphone yang layarnya super full screen, maen game bisa puas karena layarnya yang lebar jadi gak pusing mantengin layar lama-lama, nonton film juga bisa tambah seru. Apalagi aku kan nonton drakor juga di HP, kalau layarnya kecil lama-lama jadi puyeng dan kegantengan oppa jadi ga bisa dilihat dengan jelas 😂.
 
OPPO F7 is Coming - Guess The Cricketer 
 Source: duniagadget.com

Kenapa disebut Super Full Screen? Karena OPPO F7 ini mengusung layar 6,23" dengan ketebalan frame yang tipis, membuat tampilan smartphone ini terlihat elegan. Mengusung resolusi FHD + 2280 x 1080 P bikin smartphone ini terasa lebih nyaman untuk menikmati konten multimedia. Rumornya, OPPO F7 akan resmi dilaunching pada bulan April mendatang.

OPPO F7 is Coming - Guess The Cricketer 
  Source: galerismartphone.com

OPPO sendiri belum mengungkapkan secara gamblang spesifikasi lengkap dari OPPO F7 ini, namun kabarnya sih OPPO F7 bakal dipakein teknologi berbasis Artificial Intelligence (AI), khususnya pada sector kamera depan.

Kabarnya sih, perangkat ini juga akan dilengkapi dengan prosesor terbaru Mediatek yang diperkenalkan di Mobile World Congres (MWC) 2018 beberapa waktu lalu. Prosesor 8 yang dibuat dengan 12nm FinFET technology, yang menyajikan kekuatan yang luar biasa namun dilengkapi dengan manajemen dan efisiensi baterai yang baik. Selain itu juga beredar kabar bahwa perangkat ini juga akan dilengkapi dengan ColorOS terbaru versi 5.0.

Kalau di webpagenya OPPO sih katanya, OPPO F7 memiliki fitur unggulan sebagai berikut:

OPPO F7 is Coming - Guess The Cricketer
Source: www.oppo.com

1. Kamera
Ponsel ini mengusung kamera selfie 25 MP dengan AI Beauty Technology 2.0. Perpaduan tersebut diklaim mampu menghasilkan selfie yang lebih baik dan kian natural dari sebelumnya.

2. Layar
Mengusung Super Full Screen dengan ukuran 6,23 inch dan resolusi Full HD+ menjanjikan tampilan yang lebih lapang.

3. Desain
Kalau kamu menyukai tampilan F5 Dashing Blue, dipastikan akan jatuh cinta dengan F7. Pasalnya OPPO membuat sentuhan akhir glossy seperti kaca pada ponsel ini. Memberikan kesan menawan sekaligus mewah.

OPPO F7 is Coming - Guess The Cricketer
Source: www.oppo.com

4. Vivid Mode dan AR Sticker
Oppo akan menambahkan Vivid Mode di F7. Mode ini mampu meningkatkan saturasi, sehingga latar belakang foto lebih berwarna. F7 pun akan memiliki AR Sticker untuk membuat keseruan saat berselfie maupun berfoto bersama teman

OPPO F7 is Coming - Guess The Cricketer

Source: www.oppo.com

5. Spek
Ponsel ini akan mengusung RAM 4 GB dan ROM 64 GB. Tapi bocoran mengungkap OPPO akan menghadirkan varian ROM 128 GB. Dengan spek tersebut OPPO menjanjikan kinerja yang cepat dan mulus. Meski tidak disebutkan dalam video, F7 akan ditenagai Helio P60. Prosesor besutan MediaTek ini diluncurkan pada ajang Mobile World Congress 2018. Punya sejumlah kelebihan, terutama kecerdasan buatan.


6. Multitasking
Oppo menjanjikan multitasking lebih baik lagi dari sebelumnya. Pengguna dimungkinkan berkirim pesan sembari menonton video. Menariknya dalam video kita dapat melihat bagaimana OPPO memanfatkan ruang di samping notch. Mereka menempatkan sejumlah tombol untuk memudahkan akses sejumlah fungsi dan aplikasi.

7. Baterai
OPPO menyematkan baterai berkapasitas 3.400 mAh. Baterai ini diklaim mampu bertahan hingga 20 jam berkat adanya fitur AI Battery Management yang mengatur penggunaan daya.


Gimana? Tertarik sama smartphone yang satu ini? Sabar-sabar dulu ya, tunggu sampe resmi launching di Indonesia. Kalau kelewat penasaran, tunggu update-nya di sini ya.

Bye bye now 😊
Don't forget to follow me on
 

2 comments

  1. aku pernah waktu itu anter temen aku beli Oppo kan, dan bener deh bisa multitasking banget wahahah. Nonton video sambil aktivitas lain di henpon hihih

    ReplyDelete
    Replies
    1. nah nonton drma jadi lebih fokus kalau layarnya besar ya :)

      Delete

♥ Link hidup, anonim dan spam akan otomatis terhapus ya :) ♥
♥ Jangan lupa klik 'notify me' biar bisa baca balasan komenku ♥

xoxo,
Winda ~ ♡