Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

Ciri skin barrier rusak yang rusak tuh apa sih? Kulit kering, sensitif, dan rentan terhadap iritasi. Salah satu tandanya adalah munculnya kemerahan pada kulit dan langkah awal mengatasi skin barrier yang rusak adalah dengan menyederhanakan rutinitas perawatan kulit. Iya betul ga salah baca, kalau skin barrier kulit kita lagi rusak, trus kita pakai skincare berlapis-lapis, kulit bukannya jadi bagus malah makin iritasi. Makanya saya rekomen banget pelembap ini buat kalian karena dengan menggunakan Realbarrier Extreme Cream Light ini kalian bisa mendapatkan kulit yang lembap, lembut, elastis, dan rata teksturnya.

Nah yang akan aku bahas kali ini tuh sebenernya udah pernah aku bahas tipis-tipis di IG kalau aku tuh suka sama moisturizer ini, karena dia tuh jadi penyelamat kulit keringku banget nah saking cintanya sama pelembap ini, banyak yang rikues sama Neopharm buat di bikinin versi maskernya, yang penggunaannya sangat simple tapi manfaat dan efeknya persis kayak pelembapnya. Aku sebagai team mager jelas punya versi maskernya donk, malah udah aku review duluan di blog daripada pelembapnya 😂, jadi NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light ini tuh sesuai namanya ya, pelembap yang memperkuat skin barrier karena diperkaya dengan Panthenol, Madecassoside, Allantoin, Ceramides, dan Hyaluronic acid.

 Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

Baca juga:
Review Neopharm Realbarrier Cera Moisture Barrier Sun Cream
Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Mask

Sederhananya, Realbarrier Extreme Cream Light ini adalah krim pelembab harian yang menenangkan kulit berkat kandungan Asam Hyaluronic dan Ceramides nya yang dapat memperkuat penghalang kulit, cocok untuk kulit sensitif sekalipun.
 
Awalnya saya sempat kuatir saat lihat teksturnya, terlihat thick, soalnya saya walaupun jenis kulitnya kering, ga suka sama cream yang tebal soalnya bakal bikin pori saya tersumbat dan terasa sumuk. Tapi ternyata nggak loh, saya merasa krim ini tuh pas menyentuh kulit jadi kayak watery gitu, langsung menyerap dan memberikan sensasi lembut yang menyenangkan.

Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

 Kandungan 7-layer hyaluronic acid complex nya bikin kelembapannya bertahan lama, nggak kayak pelembap pada umumnya yang langsung menghilang begitu aja setelah beberapa saat. Selain itu Teknologi MLE nya mampu meniru penghalang alami kulit yang secara efektif memperkuat dan melindunginya dari hilangnya kelembapan yang di akibatkan iritasi eksternal seperti polusi. 5-Cera Complex nya memperkuat fungsi penghalang kulit, mencegah kekeringan, pengelupasan, dan iritasi,
 
Kandungan Madecassoide nya yang berasal dari Centella Asiatica mampu menenangkan kulit yang teriritasi, mengurangi kemerahan dan meratakan warna kulit, sedangkan Allantoin mendorong pergantian sel kulit, mengangkat sel kulit mati dan meningkatkan penyerapan bahan perawatan kulit lainnya untuk hasil yang optimal.

Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

Menurut saya sih Realbarrier Extreme Cream Light ini menyerap dengan cepat tanpa rasa berminyak, tidak meninggalkan residu atau sensasi lengket, membuatnya ideal untuk semua jenis kulit, bahkan kulit berminyak dan rentan berjerawat, tapi tentunya penggunaannya tidak sebanyak yang jenis kulitnya kering seperti saya ya. 

Seperti kebanyakan produk K-Beauty, kotaknya disegel dengan segel plastik kecil, tapi yang spesial adalah bagian tutupnya ada emboss tulisan Realbarrier yang bikin jar ini terlihat lebih istimewa. Satu lagi favorite saya adalah, di dalamnya dilengkapi dengan spatula kecil yang diletakkan di atas tutup bagian dalam. Dengan cara ini kita bisa menjaga isi di dalamnya tetap higienis, bagian luar kotaknya berisi informasi yang di butuhkan oleh konsumen. Untuk aroma, karena saya sensitif terhadap wewangian, saya mencium sedikit aroma bunga di dalamnya, namun aromanya tidak bertahan lama, saat krimnya meresap, aromanya juga ikut hilang.

Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light
Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

 Ingredients:
Water, Methylpropanediol, Caprylic/Capric Triglyceride, Cyclopentasiloxane, Myristoyl/Palmitoyl Oxostearamide/Arachamide MEA, Panthenol (29,700 ppm), Sorbitan Stearate, Cetearyl Alcohol, Hydroxyethyl Urea, Vegetable Squalane, Glyceryl Stearate Citrate, 1,2-Hexanediol, Canola Oil, Glycerine, Sodium Acrylic Acid/MA Copolymer, Caprylyl Glycol, Arginine, Allantoin, Carbomer, Tocopherol, Butylene Glycol, Dihydroxyisopropyl Palmoylpalmamide, Phytosterols, Xanthan Gum, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Caproyl Methyl Serinate, Ectoin, Propanediol, Sodium Hyaluronate, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Hydrolyzed Glycosaminoglycans, Bis-Capryloyloxypalmitamido Isopropanol, Madecassoside, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Pogostemon Cablin Oil, Salvia Officinalis (Sage) Oil, Benzyl Glycol, Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate, Elettaria Cardamomum Seed Oil, Anthemis Nobilis Flower Oil, Mentha Arvensis Leaf Oil, Beta-Glucan, Linoleic Acid, Juniperus Mexicana Oil, Sodium Acetylated Hyaluronate, Ethylhexylglycerin, Hyaluronic Acid, Raspberry Ketone.

Review NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

NEOPHARM's Realbarrier Extreme Cream Light

Seperti yang sudah saya infokan di atas kalau tekstur krimnya Realbarrier Extreme Cream Light ini tuh kental tapi pas di oles tuh nggak sekental yang saya bayangkan, setelah beberapa saat krimnya menempel dengan baik di kulit dan membuat kulit saya tampak sedikit berseri. Pelembap ini juga memudahkan saya mengoleskan tabir surya di atasnya, tabir surya saya jadi lebih mudah diaplikasikan tanpa menggumpal atau membuat saya harus menggosoknya terlalu lama.

Overall sih saya suka ya sama ini, soalnya dia tuh beneran menenangkan dan menghidrasi kulit, klaimnya yang bisa memperbaiki kulit kering dan kasar, memberikan kelembapan intensif, memulihkan dan memperkuat pelindung kulit tuh benar-benar saya rasakan. Saya sebagai pemilik kulit kering
menggunakan pelembap ini pada pagi dan malam hari, tetapi kalau kalian memiliki kulit kombinasi atau berminyak, mungkin sebaiknya menggunakannya pada malam hari saja.
 
  Bye bye now ðŸ˜Š
Don't forget to follow me on
 

No comments

♥ Link hidup, anonim dan spam akan otomatis terhapus ya :) ♥
♥ Jangan lupa klik 'notify me' biar bisa baca balasan komenku ♥

xoxo,
Winda ~ ♡